Download Opera Mini Beta for Android

Posted by

Berbicara mengenai browser pada perangkat mobile, sepertinya Opera masih menjadi salah satu pilihan utama bagi hampir sebagian besar pengguna perangkat mobile. Nama Opera sendiri sudah tidak asing lagi karena telah banyak digunakan pada perangkat mobile sejak dulu, bahkan sebelum smartphone android bermunculan.

Pada perangkat Android, Opera Mini menjadi salah satu browser yang paling banyak digunakan. Opera tersedia dalam 4 pilihan browser yakni Opera browser for android, opera mini browser, opera classic dan terakhir adalah Opera Browser Beta. Nah, pada postingan ini akan diulas mengenai varian terbarunya yakni Opera Mini Beta.


Seperti namanya Opera Mini Beta ini masih berada dalam versi betanya atau masih akan ada perubahan untuk rilisnya nanti. Namun, pada versi beta ini telah ditampilkan fitur-fitur andalan yang akan dikembangkan pada browser opera ini

Pada aplikasi Opera Browser Mini Beta ini diberikan 3 fitur andalan, yakni:
  1. Off road mode, fitur ini dapat menghemat penggunaan paket data sampai 80%.
  2. Speed Dial Launcher, ketika berada dalam laman web yang sering kamu kunjungi, laman web tersebut bisa dengan mudah disetting menjadi speed dial. Caranya tinggal kamu pilih menu di samping atas tab browser dan set sebagai speed dial. Nantinya, pada pertama kali membuka aplikasi akan muncul deretan speed dial berupa ikon-ikon web yang cantik.
  3. Discover tab, yaitu browsing tanpa memasukkan alamat tab. Selayaknya feed reader, opera browser beta juga memberikan kurasi dari berbagai website terkemuka dunia. Kamu juga bisa memilih kategori apa yang mau kamu baca, ada banyak sekali pilihannya.
Download

Opera Mini Beta


Blog, Updated at: 06.03

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.